× About Services Clients Contact

2 Jasa Service Mesin Cuci Terbaik di Kota Lhokseumawe

Mesin cuci sudah menjadi salah produk elektronik yang jamak dimanfaatkan warga di kota Lhokseumawe, layaknya barang elektronik lain, ada kalanya mesin cuci yang hendak kita gunakan justru mengalami kerusakan.

Jika sudah demikian, maka teknisi atau pihak yang menghadirkan jasa service mesin cuci Lhokseumawe dicari sebagai penyelamat kerusakan mesin cuci kita.

Untuk kamu warga kota Lhokseumawe yang saat ini mengalami masalah dengan kerusakan mesin cuci, berikut beberapa jasa perbaikan mesin cuci panggilan di kota Lhokseumawe, provinsi Aceh.

NOTE: Jika kamu pemilik jasa dan ingin jasa kamu ada disini, kamu bisa pasang iklan di divebiz. Jika kamu calon pengguna jasa dan pemberi jasa meminta pembayaran diawal, gunakan jasa rekber untuk mengamankan transaksi, kami akan menjamin untuk pengabalian pembayaran jika pemberi jasa tidak melakukan pekerjaanya atau tidak datang.

Recent Listing

CV. Duta Sejuk Lestari

CV. Duta Sejuk Lestari merupakan perusahaan pnyedia jasa service dan per ... (Selengkapnya)

Harga Mulai dari Rp 0
(0 Reviews) Whatsapp

CV. Central Jaya Teknik

CV. Central Jaya Teknik merupakan penyedia jasa service dan perbaikan ba ... (Selengkapnya)

Harga Mulai dari Rp 0
(0 Reviews) Whatsapp

9 Tips Perawatan Mesin Cuci Agar Tidak Cepat Rusak

Tidak hanya masalah masa pakai, kadang pemakaian mesin cuci yang tidak sesuai dengan kondisi sering kali membuat mesin cuci mengalami kerusakan. Agar mesin cuci kamu tidak kembali rusak setelah di perbaiki, berikut 9 tips perawatan yang bisa kamu lakukan.

1. Bersihkan Mesin Cuci Secara Rutin

Jika bagian dalam dan luar mesin cuci tetap bersih, risiko kerusakan akibat penumpukan kotoran dan sisa deterjen dapat kita hindarkan. Maka dari itu, bersihkan bagian luar dengan kain lembab dan bagian dalam dengan siklus "Cuci Kosong" secara berkala. Selain membuat mesin cuci lebih awet, mesin cuci yang bersih tentu lebih enak untuk dipadang dan digunakan.

2. Gunakan Deterjen yang Tepat

Banyak yang tidak sadar bahwa pemilihan deterjen yang sesuai dengan tipe mesin cuci dapat membantu untuk memperpanjang masa pakai mesin cuci. Terlalu banyak deterjen atau penggunaan deterjen yang salah dapat meninggalkan residu dan merusak komponen mesin cuci. Pun dengan deterjen bubuk yang bisa membuat bagian mesin cuci berkerak.

3. Jangan Overload

Sesuatu yang dipaksakan, atau tidak sesuai dengan kapasitas, pasti akan berakibat buruk pada sebuah alat, hal yang sama juga berlaku pada mesin cuci. Hindari memasukkan terlalu banyak pakaian dalam satu kali siklus cucian. Overload dapat menyebabkan beban kerja meningkat pada motor dan bantalan, yang mengakibatkan kerusakan lebih cepat pada mesin cuci.

4. Pilih Suhu dan Program yang Sesuai

Mesin cuci memiliki banyak fitur yang bisa memudahkan kita dalam mencuci pakaian, dan ada baiknya kita untuk menggunakan suhu dan program mesin cuci, yang sesuai dengan jenis kainnya. Suhu air yang terlalu panas atau program yang terlalu kasar misalnya, dapat merusak serat pakaian dan komponen mesin yang bisa mengakibatkan kerusakan.

5. Perhatikan Kaki Mesin Cuci

Sepele, namun masih banyak yang tidak memperhatikan hal ini, kaki mesin cuci. Pastikan kaki mesin cuci berada di area yang seimbang untuk menghindari getaran berlebihan saat mesin cuci sedang menyala. Mesin cuci yang minim getaran, akan bisa mencegah kerusakan pada komponen internal.

6. Bersihkan Filter dan Saluran Pembuangan

Seiring dengan berjalannya waktu, terkadang ada beberapa kotoran yang secara tidak sadar tersimpan di dalam mesin cuci. Periksa dan bersihkan filter serta saluran pembuangan secara berkala. Penumpukan kotoran di area ini dapat menyebabkan masalah pada drainase dan mengurangi kinerja mesin.

7. Biarkan Tutup dan Pintu Terbuka Setelah Penggunaan

Apakah kamu sering menutup bagian penutup pada mesin cuci? Setelah itu pasti mesin cuci jadi muncul bau yang tidak sedap. Untuk menghindari ini, biarkan pintu mesin cuci terbuka setelah selesai digunakan. Ini penting untuk menghindari pertumbuhan jamur dan bau yang tidak sedap.

8. Hindari Penggunaan Terlalu Sering

Meskipun mesin cuci dirancang untuk bisa digunakan secara rutin, agar tidak mudah rusak, hindari menggunakan mesin cuci terlalu sering dalam periode waktu yang singkat. Ini memberi mesin istirahat dan memperpanjang umur pakainya.

9. Baca Buku Manual

Tidak hanya terjadi pada mesin cuci, membaca buku manual sebaiknya juga kamu lakukan ketika membeli produk elektronik lainnya. Tidak hanya menyajikan panduan penggunaan, dalam buku manual pabrik biasanya juga memberikan petunjuk terkait perawatan yang akhirnya bisa membuat mesin cuci menjadi lebih awet.